Blog Si ARA

Kamis, 04 Juni 2020

Tips Merawat Layar Smartphone 2020

HP OPPO

Menjaga Layar Sentuh Smartphone - Perkembangan smartphone saat ini semakin pesat saja, berbagai model keluaran terbaru dengan fitur fitur canggih rutin dikeluarkan oleh produsen ponsel tiap tahunya seperti HP Oppo yang sudah memili kamera mode hiu dan fingerprint di layar. Akan tetapi secanggih canggihnya semua smartphone mereka tetap memiliki layar sentuh (Touchscreen) yang sangat rawan tergores.

Meskipun layar sebuah ponsel adalah hal paling penting karena kita mengoperasikan semua kegiatan di sana akan tapi kebanyakan orang menghiraukan hal ini. Sebenarnya layar sentuh pada kebanyakan smartphone sangatlah rapuh, tapi berkat perkembangan teknologi, hal itu bisa diatasi. Misalnya ponsel keluaran terbaru saat ini sudah dijual dengan ditambahkannya layar Tempered Glass Gorilla Glass atau teknologi pelindung layar.

Tapi tidak semua smartphone layar sentuh belum ditambahkan teknologi Gorilla Glass ataupun teknologi yang serupa dengan alasan harga yang mahal, maka dari itu merawat layar sentuh ponsel agar tidak rusak dan awet serta tahan lama merupakan tindakan yang tidak boleh diabaikan untuk anda.

Httmworld hadirkan beberapa tips dan cara dalam menjaga layar sentuh smartphone yang mudah untuk dilakukan.

Pasang Anti Gores Handphone
Menggunakan pelindung layar pada smartphone anda adalah hal yang wajib bagi anda yang tidak ingin layar handphone anda kenapa napa. Pemasangan Anti Gores bertujuan untuk menjaga layar sentuh smartphone anda tetap bersih dari debu, sentuhan langsung tangan anda dan kotoran. Selain itu, pelindung layar ini bisa untuk jaga jaga jika suatu saat ponsel anda terjatuh, maka setidaknya kerusakan pada layar akan bisa dikurangi serta dapat memperpanjang usia smartphone anda. 

Walaupun layar smartphone anda sudah dilengkapi dengan Gorilla Glass saat dibeli, tetap saja sebagian orang masih memasang pelindung layar lainnya lagi karena pada kenyataan nya, teknologi Gorilla Glass belum sempurna, karena masih bisa rusak walau hanya terkena debu jalanan. Pelindung layar tempered glas atau anti gores bisa anda beli di Blibli yang jual anti gores handphone dengan berbagai tipe, harga dan merk terbaik lengkap.

Layar Itu Disentuh Bukan Ditekan
Biasanya hal seperti ini terjadi ketika anda sedang bermain game atau menjalankan aplikasi. Saking asyik nya anda bermain game, bisa bisa anda menekan layar sentuh dengan keras. Bila hal ini terjadi secara terus menerus, maka lama kelamaan layar sentuh pada smartphone anda akan rusak, bukan hanya itu, mungkin juga LCD nya juga itu rusak. Jadi, hati hatilah dalam menekan layar.

Matikan Layar Jika Tidak Digunakan
Ada baiknya anda menonaktifkan layar sentuh pada smartphone anda bila tidak digunakan. Jika layar sentuh dibiarkan menyala ketika tidak digunakan, maka akan menyebabkan masalah yaitu berkurangnya intensitas komponen emisi cahaya dan kualitas warna yang dimiliki smartphone anda. Selain itu baterai cepat habis dan hp anda akan cepat panas jika layar terus dinyalakan.

Jangan Dekatkan HP Dengan Magnet
Jangan taruh smartphone anda terlalu sering berdekatan dengan medan magnet. Hal ini bisa memicu kerusakan pada smartphone dan layar sentuh nya, selain itu bisa juga mengakibatkan berkurang nya sensitivitas pada layar smartphone. Maka dari itu, jauhkanlah smartphone anda dari medan magnet. Biasanya medan magnet ini terdapat pada beberapa barang elektronik seperti speaker.

Sudahkah anda memasang anti gores untuk handphone anda ? Aku pribadi beberapa kali menggunakan  HP keluaran terbaru yang diklaim oleh produsennya layarnya sudah sangat aman namun berdasarkan pengalamanku menggunakan smartphone, aku tetap memasang anti gores lainnya. Karena selain HP terlihat keren dan lebih berasa amannya. Pemasangan anti gores di HP akan menambah nilai jual HP saat akan dijual lagi karena hp kita selalu terlihat mulus setelah anti gores tersebut kita lepas. Jual anti gores handphone di Blibli terdapat banyak pilihan anti gores dan smarphone terbaik yang dijual.
0

0 komentar:

Posting Komentar