Blog Si ARA

Senin, 13 Maret 2017

Jenis-Jenis Produk Kecantikan Alis

Pensil Alis Blanja

Bagi wanita, bagian wajah adalah hal yang sangat penting untuk diperhatikan, bahkan hal-hal yang kecil seperti alis misalnya. Untuk mengurusi alis ini saja, terdapat berbagai macam produk yang menawarkan, bahkan sering terdapat promo kecantikan untuk alis ini. Secara umum akan kita bahas apa saja yang menjadi jenis-jenis produk untuk kecantikan alis:

1. Pensil Alis
Pensil alis menjadi hal umum yang sering digunakan wanita untuk mempercantik dirinya. Pensil alis sekaligus menjadi produk yang paling banyak digunakan para wanita. Sudah tentu, kegunaan pensil alis ini adalah untuk membentuk dan merapikan alis anda. Untuk wanita beralis tebal sudah tentu mereka bisa bebas memilih menggunakan alis atau tidak, tetapi bagi wanita yang alisnya tipis cenderung akan menggunakan pensil untuk membentuk alisnya. Hal ini memang dikarenakan tidak semua wanita Asia memiliki alis yang tebal dan sempurna.

2. Maskara Alis
Maskara juga menjadi barang yang sudah lumrah bagi wanita. Biasanya maskara digunakan dalam rangka melentikkan bulu mata, tetapi dengan berkembangnya teknologi dan kecanggihan saat ini, maka diciptakan pula maskara untuk alis. Berbeda halnya dengan kuas maskara, kuas maskara untuk alis memiliki bentuk yang lebih kecil dan lancip di bagian ujungnya. Tentu ini agar memudahkan dalam membentuk alis. Maskara alis bisa digunakan setelah menggunakan pensil alis, tetapi juga bisa tanpa harus ada pensil alis. Jadi maskara alis bisa digunakan tanpa harus ada pensil alis.

3. Eyebrow Tint
Eyebrow tint adalah salah satu produk kecantikan yang memiliki kemiripan dengan eyeliner cair berbentuk spidol. Eyebrow dalam kemasannya terdiri dari hanya satu warna yaitu cokelat, tetapi ada coklat tua dan cokelat muda. Untuk bisa menggunakan ini cukup mudah, isilah sela-sela alis yang tidak ditutupi rambut dengan eyebrow ini. 

4. Eyebrow Kit
Setelah Eyebrow tint, kini ada Eyebrow kit. Produk ini merupakan salah satu produk kecantikan juga memiliki fungsi untuk mempertebal alis mata anda. Dalam hal kelengkapannya produk ini terbilang cukup lengkap, karena ia berupa satu set kotak yang di dalamnya terdapat berbagai macam keperluan untuk menghias alis seperti kuas alis, pinset atau tweezer untuk mencabut alis yang berantakan, juga eyebrow powder yang mirip seperti eyeshadow. Bahkan beberapa merk produk kecantikan melengkapi eyebrow kit ini dengan wax, yaitu alat yang bisa dipakai untuk merapikan alis sebelum membentuknya serta cetakan alis agar memudahkan Anda dalam membentuk alis.
0

0 komentar:

Posting Komentar